Kamis (17/6/21) Telah Terjadi Peristiwa Kebakaran Di Asrama TNI /Asrama Hidayat Jalan Alianyang Pontianak


 Foto : Personil Polsek Pontianak Kota Melakukan Pengamanan Dan Pengaturan Arus Lalulintas Di Sekitar Tempat Kejadian Peristiwa Kebakaran.

-


PONTIANAK, Peristiwa kebakaran terjadi di asrama hidayat jalan alianyang pontianak, kamis (17/6/21) sekitar pukul : 04.15 Wib. 

-

Hal tersebut di sampaikan oleh Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri melalui Kasi Humas Aiptu MP. Simanjuntak.

-

Ya, ada satu blok bangunan asrama TNI / asrama Hidayat di blok Q yang terdiri dari 10 unit rumah telah hangus terbakar dilahap si jago merah,"Katanya.

-

Menurut keterangan salah seorang saksi yang tidak mau di sebutkan namanya bahwa api pertama kali terlihat di rumah nomor 3, kemudian saksi langsung bergegas untuk menghubungi pihak pemadam kebakaran," Ujarnya.

-

"Dalam peristiwa kebakaran tersebut Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri bersama personil Polsek Pontianak Kota langsung turun guna untuk melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar tempat kejadian," Pungkas Simanjuntak.

-

Lebih lanjut dirinya menambahkan bahwa untuk penyebab kebakaran untuk sementara di duga kerena adanya konsleting  arus pendek listrik, dan kerugian material masih belum bisa di taksir serta tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut,"Tutup Simanjuntak. 

-

(PID Humas Polsek Pontianak Kota) 

Komentar