Pengamanan Ibadah Sholat Jumat, Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri Bagikan Masker


 Foto : Pembagian Masker Sewaktu Pengamanan Ibadah Sholat Jumat Di Masjid. 

-


PONTIANAK, - Sewaktu sedang melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah sholat jumat di Masjid, Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri bersama dengan personilnya melaksanakan kegiatan pembagian masker, Jumat (5/11/21). 

-

Hal tersebut di lakukan karena masih adanya di temukan sejumlah jemaah yang hendak melaksanakan Ibadah sholat Jumat yang belum menerapkan Prokes Pencegahan Penyebaran Covid-19 salah satunya adalah tidak memakai masker. 

-

Menurut keterangan Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri bahwa adapun untuk kegiatan pembagian masker ini dilakukan guna untuk mendisiplinkan warga masyarakat untuk selalu menerapkan aturan protokol kesehatan guna untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, "Tuturnya.

-

"Ya, kami lakukan kegiatan ini di kerenakan Kota Pontianak masih Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro Level 2, untuk menuju PPKM Level 1,"Pungkasnya.

-

Semoga saja dengan dilaksanakannya kegiatan pembagian masker tersebut diharapkan kesadaran masyarakat semakin meningkat yang mana pentingnya memakai masker saat beraktifitas di luar rumah sebab wabah Pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir,"Harap Kapolsek Pontianak Kota AKP Sulastri.

-

Dirinya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk tidak lengah dalam memperketat prokes dengan cara menerapkan pola 5M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Mengurangi Mobilitas, Menjauhi Kerumunan,"Imbau AKP Sulastri. 


(PID HUMAS POLSEK PONTIANAK KOTA) 


Komentar